Senin, 06 Juni 2016

Perawatan Sofa Beludru

jasa cuci sofa, jasa cuci sofa bandung, jasa cuci sofa di bandung, harga cuci sofa bandung, cuci sofa murah, jasa cuci sofa murah
cuci springbed bandung, jasa cuci springbed bandung, cuci spring bed di bandung. jasa cuci spring bed di bandung

Langkah Membersihkan dan Merawat Sofa Beludru

Banyak orang memiliki sofa yang terbuat dari beludru untuk memperindah tampilan rumah, namun sebagian di antaranya belum mengerti bahwa pembersihan sofa beludru yang keliru dapat merusaknya. Hal tersebut dapat berujung pada pemborosan karena Anda harus mengeluarkan uang lebih untuk memperbaikinya atau bahkan membeli sofa baru. Maka dari itu, jika sofa kesayangan Anda memang sudah terlihat sangat kotor, disarankan untuk menggunakan jasa cuci sofa yang berpengalaman untuk membersihkannya dengan aman.
Namun, tak ada salahnya jika Anda ingin membersihkan sofa sendiri di rumah dengan peralatan yang tersedia. Cara ini memang lebih terjangkau dibandingkan menggunakan jasa cuci sofa Jakarta profesional. Namun, agar tak merusak sofa, ada baiknya Anda mengetahui cara yang benar dalam membersihkan sofa beludru. Berikut ini adalah informasi mengenai cara membersihkan sofa beludru yang patut Anda ketahui.
1.             Pasang sikat tambahan pada mesin penyedot debu, lalu vakum sofa beludru untuk menghilangkan debu dan kotoran-kotoran yang mungkin melekat.
2.             Campur air dan sabun pencuci piring yang tidak mengandung bahan kimia yang terlalu keras. Masukan cairan tersebut ke dalam botol spray.
3.             Semprotkan cairan pembersih pada permukaan sofa beludru Anda, namun jangan terlalu banyak apalagi hingga permukaan sofa terlalu basah.
4.             Setelah itu, lap permukaan sofa secara perlahan dan gerakan yang lembut dengan menggunakan handuk kering.
5.             Kemudian, bilas handuk yang telah digunakan dengan air bersih dan peras hingga kering. Setelah itu, sediakan mangkuk, lalu campur air dan cuka di dalamnya. Celupkan handuk yang sudah dibilas tadi ke dalam cairan cuka, lalu peras agar tak terlalu basah
6.             Setelah itu, lap kembali permukaan sofa untuk menghilangkan sisa sabun di permukaan sofa.
7.             Ambil sikat berbulu halus untuk menyikat sofa beludru Anda untuk mencegah serat-serat beludru saling menempel
8.             Setelah selesai, biarkan sofa mengering secara alami. Disarankan untuk membuka jendela dan menyalakan kipas angin untuk mempercepat proses pengeringan.
Ada berbagai jenis beludru yang dipakai sebagai cover sofa. Para ahli pembersihan sofa memiliki beberapa tips dan peringatan seperti di bawah ini:
1.             Jika beludru Anda terbuat dari serat rayon atau sutera, ada baiknya gunakan jasa cuci sofa BANDUNG profesional mengingat bahan tersebut sangat sensitif dan mudah rusak. Beludru dari katun juga mudah menyusut jika salah dalam pembersihannya.
2.             Hindari menggunakan pembersih berbahan kimia keras karena dapat merusak sofa Anda.
3.             Hindari menyikat permukaan beludru saat sofa kering. Sikatlah pada saat sofa masih sedikit lembap.
Lakukan langkah perawatan di atas secara berkala untuk menghindari sofa yang terlalu kotor hingga sulit dibersihkan. Dengan pembersihan dan perawatan yang teratur, sofa beludru kesayangan Anda akan tetap besih dan terhindar dari kerusakan.
Semoga bermanfaat!


Tidak ada komentar:

Posting Komentar